Rekomendasi Build dan Emblem Kagura di Mobile Legends

Rekomendasi Build dan Emblem Kagura di Mobile Legends


Halo sobat ZalrizBlog, setelah sebelumnya admin posting tentang Rekomendasi Build dan Emblem Grock Mobile Legends kali ini ZalrizBlog juga akan membagikan tips hero lainnya sob, dimana hero ini juga tidak kalah dengan hero-hero baru di mobile legends yang sedang over power

Yapsss tentu saja siapa lagi kalo bukan hero cantik Kagura, nah ternyata Kagura ini masih banyak banget kok penggunanya karena memang susah-susah gampang cara menggunakan skillnya serta banyak pengguna yang masih penasaran cara memainkannya



Sekalinya sudah bisa cara mainin ini hero dijamin deh sob kalian bakalan ketagihan maininnya bagi kalian yang sudah sering bermain mobile legends pasti tau dong dulu RRQ Lemon. Nah dia ini nih yang bikin para gamer kagum cara bermain menggunakan Kagura

Akan tetapi, disini admin tidak akan membagikan tips cara bermain Kaguranya. Disini admin akan merekomendasikan build dan emblem hero Kagura ini, baik gaperlu lama langsung saja yuk simak penejelasan di bawah ini :

Build, Emblem dan Spell Kagura


Build

  1. Gunakan (Star Shard), magic power Kagura akan bertambah +30, mana regen +3 dan +15% magical lifesteal (pastikan battle spell menggunakan retribution)
  2. Gunakan sepatu (Magic Shoes), dengan menggunakan magic shoes cooldown Kagura menjadi +10% cooldown reduction dan kecepatan +40 movement speed
  3. Gunakan (Lightning Truncheon), item ini menjadikan Kagura +75 magic power, +300 mana dan +10% Cooldown reduction dan pasif 6 detik memantul seperti listrik 20-1000 damage
  4. Gunakan (Clock of Destiny), item ini menjadikan +60 magic power, +615 HP, +600 mana dan pasif +30 HP dan 5 magic attack setiap 30 detik
  5. (Necklace of Durance), item ini menjadikan +60 magic power +5 cooldown reduction +10% magical lifesteal serta pasif unik mengurangi efek regen musuh 50% selama 3 detik nah bisa-bisa musuh akan kesusahan tuh melawan sobat karena HP musuh tidak akan regenerasi selama 3 detik saat diserang
  6. (Holy Crystal), item ini menjadikan bertambah kuat buat Kagura pada akhir permainan karena dengan menambahkan 100 magic power serta pasifnya magic attack bertambah 21-35%, nah sakit ngga tuh musuh ditambah lagi dengan necklace of durance tadi yang membuat musuh tidak meregenerasi HPnya.

Emblem

  1. Dengan menggunakan emblem mage ini hero akan bertamah magic power dan megical penetrasinya
  2. Serta pasifnya yang bikin sakit musuh nih sob ketika memberikan damage lebih besar 7% max HP target sebanyak 3 kaali selama 5 detik, target akan terkena burn atau terbakar, aww sakit kan tuh sob pasti?

Battle Spell

  1. Gunakan battle spell retribution apabila sobat menggunakan item jungle (Star Shard)
  2. Gunakan Flameshot apabila sobat hanya menjadi hero support (membantu tim) atau bukan core heronya
 
Untuk gamenya bisa langsung ⇒ Download



Nah itulah artikel yang dapat ZalrizBlog berikan mengenai rekomendasi build dan emblem Kagura di mobile legends apabila tips artikel game ini bermanfaat buat sobat jangan lupa share artikel ini yaa agar sobat yang lain juga tahu tips artikel ini, terima kasih👀

Note : Kekuatan hero atau pasif unik dari masing-masing build dan emblem sewaktu-waktu akan berubah tergantung dengan update aplikasi gamenya